Samsung Galaxy A8 2016, Diperkuat Exynos 7 Octa

Samsung Galaxy A8 2016, Diperkuat Exynos 7 Octa – Samsung saat ini dikabarkan sedang menyiapan varian terbaru dari Samsung Galaxy A8 yang akan hadir dengan nama Samsung Galaxy A8 2016. Smartphone yang mengusung kode seri SM-A800x ini memiliki sektor dapur pacu yang cukup gahar dengan dukungan dari chipset Samsung Exynos 7 Octa.

Chipset yang diusung Galaxy A8 2016 tersebut terbilang lebih unggul dibanding chipset yang disematkan pada seri pendahulunya. Untuk saat ini beberapa informasi mengenai Samsung Galaxy A8 2016 masih belum diketahui. Tetapi untuk spesifikasi yang akan diusung Galaxy A8 2016 sendiri, Anda bisa membaca ulasannya di bawah ini.

Spesifikasi Samsung Galaxy A8 2016

Samsung Galaxy A8 2016

Samsung Galaxy A8 2016 hadir dengan body yang tipis dan membawa layar Super AMOLED berukuran 5,7 inci. Layar dengan resolusi full HD 1920 x 1080 piksel yang memiliki kerapatan piksel 386 ppi ini memilki sudut pandang yang cukup luas.

Samsung Galaxy A8 2016 sendiri berjalan pada OS Android 5.1.1 Lollipop dengan tampilan yang dipercantik antarmuka TouchWiz UI khas Samsung. Untuk urusan performa, smartphone seri A8 terbaru dari Samsung ini bisa dibilang mengalami peningkatan yang cukup signifikan. Dengan dukungan chipset Samsung Exynos 7 octa-core 64-bit (quad-core ARM Cortex-A53 berkecepatan 1,5GHz dan quad-core ARM Cortex-A57 berkecepatan 1,8GHz), RAM jenis LPDDR4 sebesar 2 GB dan pengolah grafis Mali-T760MP6m, smartphone ini pun mampu menawarkan performa yang maksimal.

Galaxy A8 2016 memiliki ruang penyimpanan dengan kapasitas 32 GB. Kemungkinan besar smartphone ini juga akan dilengkapi slot microSD. Sementara itu untuk konektivitas sendiri hadir fitur-fitur pendukung seperti 3G HSPA, NFC (Near Field Communications), GPS/GLONASS dan lain-lain. Selain itu, hadir pula sensor sidik jari yang diletakan pada tombol home.

Samsung sendiri membekali smartpone Samsung Galaxy A8 2016 ini dengan kamera utama beresolusi 16 megapiksel. Kamera yang dilengkapi LED flash dan OIS (Optical Image Stabilization) tersebut menggunakan sensor ISOCELL autofokus dengan aperture f/1.9. Dibagian depan, smartphone yang ditenagai baterai berkapasitas 3050mAh ini juga memiliki kamera beresolusi 5 megapiksel yang mendukung aktivitas selfie.

Berikan Komentar Anda

comments

loading...
Samsung Galaxy A8 2016, Diperkuat Exynos 7 Octa | Agus Wahyudi | 4.5