Home » Lenovo ThinkPad S531 Harga Spesifikasi, RAM 10 GB

Lenovo ThinkPad S531 Harga Spesifikasi, RAM 10 GB

Lenovo kembali memperkenalkan perangkat terbarunya dari segmen ultrabook. Adalah Lenovo ThinkPad S531 yang merupakan perangkat Ultrabook berbasis Windows 8 sebagai operating systemnya. Di perangkat anyar tersebut, Lenovo ThinkPad S531 ditekankan kepada gaya yang lebih baik, begitupun mengenai kinerja atau performanya.

Lenovo ThinkPad S531 Harga Spesifikasi, RAM 10 GB

Hadir mengusung desain yang lebih tipis dan ringan dengan sentuhan warna kombinasi hitam dan silver dibuat dari bahan aluminium dan magnesium alloy membuat ultrabook ThinkPad S531 tampak begitu kokoh dan elegan.

Layar 15,6 inci yang diusung oleh Lenovo bisa dibilang sangat berani karena ukuran yang tidak lumrah seperti kebanyakan ultrabook dengan layar 11 hingga 14 inci. Memiliki resolusi Full HD 1920 x 1080 piksel menggunakan layar jenis LCD anti-silau dengan panel Fill HD.

Seperti kebanyakan produk ThinkPad, Lenovo ThinkPad S531 juga dilengkapi Trackpoint merah yang berada di tengah keyboard serta touchpad yang peka terhadap 5 sentuhan yang bakal mempermudah pengoperasian dan penggunaan Ultrabook ThinkPad S53 tersebut.

Dalam hal tenaga pacu, prosesor Intel generasi ketiga Intel Core i Ivy Bridge yang bakal diintegrasikan dengan RAM kapasitas powerful 10 GB dan GPU serta kapasitas Hardisk cukup lega yaitu 500GB dan 4-in-1 card reader membuat kebutuhan penyimpanan data anda cukup nyaman.

Lenovo ThinkPad S531 Harga Spesifikasi, RAM 10 GB

Tak hanya itu, dari sisi konektifitas terdapat 2 port USB 3.0 yang bakal membuat kecepatan pemindahan data yang lebih oke serta HDMI dan port Ethernet. Di sisi audio, sudah ditunjang oleh teknologi Dolby Advanced Audio. Di ultrabook satu ini juga telah dilengkapi fitur Lenovo OneLink Technology yang memungkinkan penggunanya dapat menghubungkan ThinkPad S531 dengan ThinkPad OneLink Dock melalui sebuah kabel sehingga dapat berbagi video, gambar dan dokumen dengan mudah.

Mengenai Harga, Lenovo ThinkPad S531 bakal dibanderol di kisaran harga USD819 atau sekitar 8 jutaan. Kita tunggu saja kabar selanjutnya mengenai Ultrabook yang satu ini.

Leave a Comment