Beberapa tahun belakangan, ketika ponsel Android tengah menjadi banyak perbincangan oleh para pecinta gadget, Nokia yang notabene sebuah vendor besar dengan produk-produk yang cukup terpercaya membuat pilihan yang membuat banyak orang tercengang. Ya, sewaktu perilisan smartphone tangguhnya yaitu Nokia Lumia 920 sebagai pesaing dari samsung galaxy s3 kala itu ternyata mengusung sistem operasi Windows Phone 8 besutan Microsoft.
Dengan spesifikasi yang sangat canggih dan tangguh sebagai pesaing kuat dari Samsung Galaxy S3, Lumia 920 punya tenaga powerful dan fitur yang sangat okey. Namun satu hal yang dipertanyakan yaitu mengenai sistem operasi yang dijalankan. OS Windows Phone 8 yang memang sudah ada sejak lama memang tak begitu familiar tapi hal ini dipercayakan Nokia untuk dibenamkan di beberapa smartphone Nokia, bahkan sebagian orang berkata bahwa “Nokia Anti Android“.
Hal tersebut membuat seorang analisis terkenal bernama Pierre Ferragu dari Bernstein Research berpendapat bahwa jika tidak ingin kolap, Nokia harus pasangkan OS Android pada perangkatnya. Hal ini berdasarkan pertumbuhan Nokia yang tidak cukup mengalami perkembangan signifikan sejak mereka mengusung sistem operasi besutan Microsoft tersebut.
Ferragu melanjutkan, “Tak usahlah merasa gengsi karena menggantikan Windows Phone dengan Android karena hal tersebut memang sebaiknya dilakukan supaya Nokia tidak mengalami penurunana dan berujung pada kerugian kemudian bisa saja sewaktu-waktu dilanda bangkrut. Kejadian ini bisa saja terjadi di beberapa tahun kedepan”.
Yang justru mengalami pertumbuhan signifikan justru dari ponsel Asha Series yang ada di kalangan menengah dengan sistem operasi bukan Windows Phone. Sementara dari sisi ponsel Windows Phone justru tidak demikian.
Menurut informasi yang beredar, Nokia memang banyak mempertimbangakan banyak faktor untuk beralih ke OS Android. Namun seorang CEO Nokia pernah angkat bicara bahwa bisa saja suatu waktu nanti Nokia mengusung sistem operasi yang dikembangkan oleh Google tersebut.
Apakah Nokia akan terus bertahan dengan sistem operasi Windows Phone nya atau justru beralih platform ke Android? Kita tunggu saja informasi selanjutnya perihal kedua operating system tersebut. Bagaimana menurut anda?