Home » Alcatel One Touch Idol S, Smartphone Jelly Bean 4,7 inci

Alcatel One Touch Idol S, Smartphone Jelly Bean 4,7 inci

Pabrikan ponsel asal Perancis, Alcatel sepertinya tak mau kalah terjun dalam persaingan ranah smartphone. Baru-baru ini mereka baru saja memperkenalkan dua buah produk terbarunya yakni Alcatel One Touch Idol S serta One Touch Idol Mini. Masing-masing dari perangkat tersebut dibekali dengan spesifikasi mumpuni. Kali ini kita akan mereview sedikit mengenai Alcatel One Touch Idol S yang merupakan Smartphone Jelly Bean layar 4,7 inci.

Alcatel One Touch Idol S

Alcatel One Touch Idol S hadir dengan desain cukup ramping ketebalannya hanya 7,4 mm. Layarnya menggunakan teknologi IPS berukuran 4,7 inci dengan resolusi 720 x 1080 piksel. Layar berukuran lebar tersebut bakal membuat aktiftas menonton film, maen game jadi lebih seru apalagi layarnya sudah disokong teknologi IPS yang membuatnya terlihat sempurna walau dilihat dari banyak arah atau sudut pandang.

Smartphone yang juga menggunakan sistem operasi Android 4.2 Jelly Bean tersebut bakal dijajal oleh performa dapur pacu prosesor dual core 1 GHz yang dipadukan dengan memori RAM 1 GB, memori internal kapasitas 4 GB ditambah dengan dukungan memori eksternal microSD up to 32 GB.

Berada di jajaran smartphone kelas atas, One Touch Idol S juga dibekali sensor kamera mumpuni resolusi 8 megapixel untuk mendukung fitur hiburan misal berfose di depan kamera dengan hasil jepretan yang lumayan bagus. Untuk kualitas video rekaman juga cukup bagus dengan hasil kualitas rekaman Full HD 1080p. Sementara di bagian depan telah disematkan kamera beresolusi 1,3 megapixel untuk aktifitas video call atau video chatting.

Tersedia dalam berbagai warna diantaranya adalah Slate, Fresh Rose dan Cherry Red. Tapi sayang, belum ada konfirmasi resmi mengenai harga jual dari Alcatel One Touch Idol S tersebut. Namun mengenai ketersediaannya, ponsel besutan vendor Perancis tersebut bakal dijual bebas ke berbagai negara termasuk Indonesia. Kita tunggu saja kehadiran smartphone yang satu ini.

Leave a Comment