Home » Sony Xperia E1 Dual Spesifikasi dan Harga

Sony Xperia E1 Dual Spesifikasi dan Harga

Wantekno.Com – Sony yang merupakan salah satu pabrikan ponsel asal Jepang kembali memperkenalkan perangkat terbaru dari seri Xperia. Adalah Sony Xperia E1 Dual yang merupakan smartphone berbasis android dengan fitur jaringan ganda atau Dual Sim card dihadirkan dengan panel layar ukuran 4 inci resolusi 480 x 800 pixels.

Dirilis pada bulan Januari 2014 sekarang, spesifikasi Xperia E1 Dual pada dasarnya tidak mengalami perubahan yang cukup signifikan dengan smartphone-smartphone yang sudah diperkenalkan lebih awal. Ditenagai oleh dapur pacu chipset Qualcomm MSM8210 Snapdragon 200 Dual-core berkecepatan 1.2 GHz, GPU Adreno 302  serta platform android versi 4.3 Jelly Bean disokong untuk sebuah ponsel kelas menengah tersebut. Memori RAM masih 512 MB, sudah cukup mumpuni memang namun akan lebih powerful lagi jika pada Xperia E1 Dual terbaru ini disematkan RAM sebesar 1 GHz karena untuk kinerja juga terasa lebih ringan dengan dukungan aplikasi lebih banyak pilihan.

Sony Xperia E1 Dual, Harga Sony Xperia E1 Dual

Beberapa fitur-fitur unggulan seperti sebuah lensa kamera yang melekat di bagian bodi ponsel, lensa kamera beresolusi 3.15 MP (2048×1536 pixels) fitur-fitur seperti Geo-tagging, face detection, HDR, image stabilization, panorama, dan kemampuan merekam video. Namun sayang belum dilengkapi lampu flash untuk mendukung proses pengamilan gambar dengan cahaya minim. Kamera depan juga belum tersedia sehingga anda tak kan bisa menikmati aktifitas video call dengan kerabat.

Untuk konektifitas data, Xperia E1 Dual sudah dilengkapi fitur WiFi untuk menikmati layanan internet gratis dan cepat di area hotspot selain itu perangkat ini juga bisa dipakai sebagai jaringan hotspot lokal untuk berbagi internet dengan pengguna lain.

Berikut adalah spesifikasi Sony Xperia E1 Dual :

  • Jaringan 2G GSM 850 / 900 / 1800 / 1900, 3G HSDPA 850 / 1700 / 1900 / 2100 – RM-917
  • Dimensi 119.9 x 64 x 9.9 mm, bobot 124 gram
  • Layar 4 inci 480 x 800 pixels (~233 ppi pixel density, multitouch, protection Scratch-resistant glass
  • Memori,  Internal 4GB RAM 512 MB, microSD up to 32 GB
  • Konektifitas data, GPRS, EDGE, HSDPA, 21 Mbps; HSUPA, 5.76 Mbps, Wi-Fi 802.11 b/g/n, Wi-Fi Direct, Wi-Fi hotspot, Bluetooth, microUSB.
  • Kamera, 3.15 MP fitur Geo-tagging, face and smile detection, HDR, image stabilization, panorama dan video  WVGA@30fps
  • OS, Android OS, v4.3 (Jelly Bean)
  • CPU Dual-core 1.2 GHz Cortex-A7 chip Qualcomm MSM8210 Snapdragon 200
  • GPU Adreno 302
  • Baterai Li-Ion 1750 mAh
  • Fitur lain, GPS, Radio FM

Belum ada informasi terkait harga dari Sony Xperia E1 Dual tersebut.

Leave a Comment