Evercoss A28A Harga Spesifikasi – Evercoss yang notabene merupakan salah satu pemain lokal yang kerap kali menghadirkan produk-produk smartphone berharga murah kembali memperkenalkan salah satu ponsel terbarunya setelah beberapa waktu lalu memperkenalkan ponsel Evercoss A28B yang merupakan HP Android fitur tombol fisik QWERTY dengan fitur lengkap dan spesifikasi mumpuni kini kembali hadir dengan produk ponsel terbaru yang diberinama Evercoss A28A.
Evercoss A28A hadir dengan layar berukuran 4 inci resolusi 480 x 800 pixel TFT capacitive touchscreen. Bodi berukuran 124 x 64,6 x 11,9 mm dengan balutan layar sentuh membuat Evercoss A28A tampil brilian dan berkelas. Untuk antarmukanya, ponsel ini dijalankan di platform Android versi 4.2 Jelly bean.
Sementara itu menengok ke dapur pacu, Evercoss A28A ditenagai oleh prosesor Dual Core dengan clock-speed mencapai 1.3 Ghz arsitektur dari Cortex A7. Didukung pula memori RAM sebesar 512 MB untuk menunjang performa smartphone yang lebih bertenaga. DanĀ ruang simpan memori internal kapasitas 4GB dengan perluasan memori eksternal, microSD yang dapat menampung data hingga kapasitas 32 GB.
Seperti layarknya produk-produk smartphone besutan Evercoss, begitu pun pada Evercoss A28A yang telah dibekali fitur Dual SIM sebagai fitur standar dan ciri khas vendor Cina. Lengkap dengan didukung jaringan 3G HSDPA 7,2 Mbps dan HSUPA 5,76 Mbps untuk akses internet yang lebih kenceng dan nyaman. Sisi konektifitas data lainnya seperti Bluetooth dan microUSB juga telah tersedia pada ponsel android fitur lengkap yang satu ini.
Lantas seperti apa fitur kamera?
Memiliki kamera utama 3 megapixel serta kamera sekunder 1,3 megapixel. Sayangnya kamera utama tersebut belum didukung lampu LED flash maupun autofocus. Namun untuk berfoto selfie serta melakukan aktifitas video call, Evercoss A28A dihadirkan oleh lensa kamera beresolusi 1,3 megapixel di bagian depan.
Sementara itu, baterai berjenis Li-Po berkapasitas 1500 mAh juga telah hadir untuk memberikan daya pada ponsel android yang satu ini. Anda tertarik?
Apabila anda tertarik, anda cukup menyediakan budget rupiah sebesar Rp 800 ribuan saja untuk dapat memboyong ponsel android Evercoss A28A ke dalam genggaman anda. Cukup murah untuk ukuran ponsel android berspesifikasi mumpuni seperti yang ada pada ponsel ini.