IMO Q8 Clarity menjadi perhatian banyak orang. Smartphone besutan vendor asal China tersebut merupakan salah satu smartphone dengan dukungan spesifikasi dapur pacu yang tangguh, prosesor Octa Core yang merupakan salah satu dari nilai jual smartphone yang satu ini. Tak hanya dari sisi tenaga pacu, fitur-fitur lain seperti kamera beresolusi tinggi serta layar yang tajam juga sudah tersedia dalam smartphone pintar IMO Q8 Clarity.
Dibanderol dengan harga 3,8 jutaan tentu membuat smartphone IMO Clarity bukan smartphone biasa yang main-main. Banderol harga yang cukup mahal tersebut tentu saja akan sebanding dengan spesifikasi yang ditawarkan. Beranikah anda menggelontorkan rupiah semahal itu hanya untuk memboyong IMO Q8 Clarity kedalam genggaman?. Tentu saja. Mari kita simak saja review singkat mengenai spesifikasi dan fiturnya.
Memiliki layar berukuran 5 inci tipe layar LCD IPS dengan resolusi Full HD 1920 x 1080 piksel membuat tampilan layar IMO Clarity terlihat cukup tajam dan jernih. Teknologi layar IPS membuat sudut pandang layarnya terlihat begitu luas dari berbagai sudut pandang berbeda. Apalagi dengan dukungan fitur multi touch 5 Point Touch Capacitive Screen untuk kemudahan dalam pengoperasian layar sentuh.
Kemudian fitur dan spesifikasi mumpuni apalagi selanjutnya?
Mari kita lihat di sektor kameranya. Dua buah kamera telah disematkan untuk memenuhi kebutuhan mengabadikan momen-momen berharga anda. Di bagian belakang menempel sebuah kamera beresolusi 13 megapixel fitur autofocus dan LED flash. Kekuatan lensa kamera yang begitu mumpuni ini tentu saja mampu menghasilkan hasil jepretan yang lumayan oke. Lantas untuk keperluan video panggil, di bagian depan terdapat sebuah kamera beresolusi 5 megapixel. Anda bisa memanfaatkan kamera depan untuk berfoto selfie dan juga video call.
Cuman itu saja? Tunggu. Belum sampai disini. Salah satu ketangguhan lainnya yakni terletak pada dapur pacu yang menopang kinerja dari IMO Q8 Clarity. Memiliki tenaga pacu prosesor Octa Core bertipe ARM Cortex-A7 yang mempu menghasilkan kecepatan mencapai 1,7 GHz chipset dari MediaTek MT6592 yang dipadukan oleh memori RAM kapasitas 2 GB dan dukungan kartu grafis dari Mali 450MP.
Berjalan di OS Android versi 4.2.2 jelly Bean yang bertumpu pada dukungan daya baterai berkapasitas mumpuni 2000 mAh.
Nah apakah ketangguhan spesifikasi tersebut masih belum cukup menjadikan smartphone IMO Clarity sebagai smartphone android tangguh? Tentu saja dengan harga 3,8 juta sudah sangat pas dengan fitur yang ditawarkan.