Spesifikasi LG G3, Phablet Quad Core 2GB RAM Kamera 13 MP

Spesifikasi LG G3 – Akhir – akhir ini, sepertinya tidak ada henti – henti nya informasi mengenai LG G3 beredar, namun kali ini, bocoran spesifikasi final dari LG G3 telah beredar di internet. Diyakini, LG mengelar acara rahasia beberapa waktu yang lalu, informasi ini berawal dari foto slideshow resmi dari LG yang menampilkan kan rincian spesifikasi LG G3.

Dari foto tersebut, ternyata tampilan LG G3 ini terlihat sama seperti yang sudah di publikasikan oleh @evleaks beberapa waktu yang lalu. Spesifikasi yang dimilikinya pun ternyata sangat mirip dengan bocoran yang sudah beredar sebelumnya.

LG-G34

Phbalet LG G3 ini hadir dengan layar sentuh berukuran 5,5 inci yang menawarkan resolusi QHD alias 2K 2560 x 1440 piksel, untuk teknologi layar yang digunakannya kemungkinan adalah IPS (in plane switching) serta memiliki tingkat kerapatan layar yang sangat tinggi, yaitu 534 ppi (pixel per inch). Kualitas layar LG G3 ini dipercaya jauh lebih baik dari ponsel yang menggunakan panel Super AMOLED.

Di sisi performanya, LG G3 ini ditenagai dengan chipset dari Qualcomm Snapdragon 801 MSM8974AB yang menggandeng prosesor quad-core Krait 400 berkecepatan 2,3GHz, tidak hanya itu, kinerja performa di dukung lagi dengan RAM 2GB plus dukungan pengolah grafis handal dari Adreno 330.

Untuk kameranya, LG G3 telah disematkan kamera utama 13MP lengakp dengan autofocus dan OIS + (optical image stabilization) serta dual LED Flash dan IR Blaster yang dapat membuat fokus lebih cepat. Tidak ketinggalan dengan kamera depan beresolusi 2,1MP.

Kapasitas memori internalnya sebesar 32GB, memang sudah sangat besar sekali, namun tidak di sebutkan mengenai slot memori eksternalnya. Sistem operasi yang dibawanya adalah Android 4.4.2 KitKat dengan sentuhan Optimus UI. Sedangkan untuk sumber dayanya, terbenam baterai 3000mAh.

Berikan Komentar Anda

comments

loading...
Spesifikasi LG G3, Phablet Quad Core 2GB RAM Kamera 13 MP | Deka Mulyana | 4.5