Evercoss memang tidak ada hentinya dalam menghadirkan jajaran produk smartphone terbarunya, baru – baru ini merekam menghadirkan beberapa smartphone murah terbarunya, seperti Evercoss A7K, secara bersamaan ponsel Android ini diperkenalkan dengan Evercoss A7F dan Evercoss A66B. Evercoss A7K ini hadir dengan layar sentuh 4,5 inci dan mengusung desain yang cukup berbeda dari kebanyakan smartphone saat ini, yakni perbedaan pada bagian bawah bodinya yang terbilang mirip seperti BlackBerry Porche. Lantas, seperti apa spesifikasi dari Evercoss A7K ini? yuk simak ulasannya berikut ini.
Secara keseluruhan, smartphone Evercoss A7K ini memang memiliki spek yang tidak terlalu tinggi sekali, namun daya tarik memang terletak pada desainnya, apalagi pada bagian backcover nya di lapisi dengan kulit sintetis sehingga membuatnya terlihat lebih mewah. Evercoss A7K in di bekali dengan layar sentuh berukuran 4,5 inci yang mengusung resolusi seluas WVGA 480 x 800 piksel, teknologi layar yang digunakannya kemungkinan adalah IPS (in plane switching) dengan kerapatan layar yang mencapai 207ppi (pixel per inch).
Di sektor performanya, Evercoss A7K ini memang terbilang sederhana, Evercoss mempersenjatainya dengan prosesor dual core ARM Cortex A7 berkecepatan 1GHz yang menggandeng chipset dari MediaTek 6572. Untuk memaksimalkan kembali kinerja performanya, tersemat memori RAM sebesar 512MB. Sebagai media penyimpanan datanya, Evercoss A7K ini menyajikan memori internal sebesar 4GB yang masih bisa di perluas lagi hingga 32GB berkat hadirnya slot microSD.
Untuk kebutuhan berfoto – foto, Evercoss A7K ini mempercayakan kamera utama beresolusi 3MP lengkap dengan LED Flash dan autofocus serta tidak ketinggala dengan kamera depan beresolusi 1.6MP untuk foto selfie dan video call. Sedangkan untuk urusan konektivitasnya, Evercoss sudah menyematkan berbagai fitur seperti dual SIM GSM, 3G, Wi-Fi, Bluetooth, GPS. Dan untuk menunjang itu semua, ponsel ini di sokong dengan baterai berdaya 1600mAh yang dirasa terlalu minim, jadi pastikan anda selalu memabawa power bank ketika berpergian dengan ponsel ini.
Harga yang ditawarkan untuk Evercoss A7K ini sangat terjangkau sekali, yakni hanya Rp.700 ribuan saja.