Rumor Spesifikasi Sony Xperia Z4, CPU 64Bit Usung Layar QHD – Setelah beberapa waktu lalu perangkat anyar besutan Sony, yakni Xperia Z3 diperkenalkan kini muncul lagi sebuah rumor mengenai kehadiran smartphone penerus dari generasi Sony Xperia Z3 yang diberi label Sony Xperia Z4. Menurut berita yang beredar Sony bakal membekali smartphone ini dengan spesifikasi yang bukan kacangan. Ini akan lebih tinggi dari generasi awal baik Z1, Z2 maupun Z3. Dengan dukungan CPU 64Bit serta layar QHD adalah salah satu kelebihannya.
Ketiga Xperia Z Series buatan vendor asal Jepang mulai dari Xperia Z1, Z2, dan Z3 memang tak ada perubahan besar-besaran yang cukup siginfikan. Dan kedatangan Xperia Z4 ini memberikan perbuahan yang berarti. Namun untuk peluncurannya bakal diperkenalkan tahun depan namun belum tahu bulan berapanya.
Untuk performa Sony Xperia Z4 konon katanya bakal menggandeng chip buatan Qualcomm Snapdragon 810 yang didalamnya terdapat prosesor octa-core 64-bit CPU quad-core arsitektur ARM Cortex-A57 untuk mengeksekusi tugas-tugas pada perangkat ini serta prosesor quad-core ARM Cortex-A53 untuk mengeksekusi tugas-tugas yang sifatnya ringan dan menghemat daya baterai smartphone. Yang powerful juga di bagian memori RAM dimana hadir dengan RAM berkapasitas 4GB serta di sektor grafis, GPU buatan Adreno 430.
Lantas di layarnya yakni berukuran 5 inci mengusung resolusi QHD 2560 x 1440 piksel berteknologi IPS dengan balutan layar Triluminos Display, X-Reality, serta Live Color untuk penampakan layar super jernih dan tajam. Spesifikasi layar tersebut hampir setara dengan yang ada di smartphone LG G3.
Untuk Sony Xperia Z4, pihak Sony juga dikabarkan bakal memakai sensor kamera baru untuk kualitas hasil jepretan gambar yang lebih baik dan tajam. Tapi sayang belum diketahui berapa resolusi kamera dari smartphone yang satu ini.
Dikutip dari situs GSMArena, Sony Xperia Z4 tersebut juga hadir dengan memori internal berukuran 32GB dengan dukungan jaringan 4G LTE cat6. Bagaimana menurut anda?