Acer Liquid Z220, Smartphone Dual Core Lollipop Harga Rp 1,2 jutaan – Sama seperti produsen gadet lainnya, Acer juga meluncurkan beberapa produk di ajang MWC 2015. Salah satunya adalah smartphone kelas entry level yang hadir dengan nama Acer Liquid Z220. Smartphone ini merupakan penerus dari Liquid Z205 yang sudah lebih dulu diluncurkan ke pasaran.
Acer Liquid Z220 dijual dengan harga yang cukup murah. Anda bisa mendapatkan smartphone ini dengan harga Rp 89 euro atau Rp 1,2 jutaan. Acer Liquid Z220 sendiri memiliki desain yang mirip dengan seri Liquid Z205. Bezelnya cukup tebal, selain itu smartphone ini juga memiliki tiga tombol kapasitif yang terletak di bawah layar.
Spesifikasi Acer Liquid Z220
Mengingat Acer Liquid Z220 adalah smartphone entry level, tentu Anda tidak bisa berharap terlalu banyak. Meski demikian, smartphone ini sudah menggunakan sistem operasi android terbaru 5.0 Lollipop yang tentunya menawarkan banyak sekali nilai plus.
Layar sentuh Acer Liquid Z220 yang berukuran 4 inci memiliki resolusi WVGA 800 x 480 piksel. Layar yang diusung Acer Liquid Z220 ini sudah berteknologi TFT kapasitif dengan kerapatan piksel yang mencapai 233 ppi.
Di sektor dapur pacu, Acer Liquid Z220 ditenagai chipset Qualcomm Snapdragon 200 yang mengusung prosesor Cortex-A7 berkecepatan 1,2GHz. Prosesor dual-core tersebut disandingkan dengan RAM berkapasitas 1 GB dan pengolah grafis Adreno 302. Performa yang dihasilkan oleh dapur pacu tersebut bisa dibilang cukup standar untuk smartphone sekelas Acer Liquid Z220.
Acer Liquid Z220 memiliki memori internal yang berkapasitas 8 GB. Selain itu, Acer juga membekali smartphone ini dengan slot microSD. Denga begitu, Anda bisa memperluas ruang penyimpanan yang dimiliki Acer Liquid Z220 hingga 32 GB.
Sama seperti sektor dapur pacunya, sisi kamera Acer Liquid Z220 juga tidak terlalu istimewa. Kamera belakangnya beresolusi 5 megapiksel dan sudah dilengkapi dengan LED flash sementara kamera depannya beresolusi 2 megapiksel. Tidak terlalu besar tetapi masih bisa mengakomodasi foto selfie dan video call. Lalu bagaimana dengan kapasitas baterai yang diusungnya? Untuk saat ini informasi mengenai baterai masih belum diketahui.