Home » Asus ZenPad S 8.0, Andalkan Intel Atom Z3580 dan RAM 4 GB

Asus ZenPad S 8.0, Andalkan Intel Atom Z3580 dan RAM 4 GB

Asus ZenPad S 8.0, Andalkan Intel Atom Z3580 dan RAM 4 GB – Sebelumnya Asus ZenPad S 8.0 telah diperkenalkan ke publik melalui ajang Computex 2015 lalu. Kini tablet tersebut pun sudah mulai dijual dengan harga $200 atau sekitar Rp 2,6 jutaan. Untuk ukuran smartphone sekelas Asus ZenPad S 8.0, harga tersebut bisa dibilang cukup kompetitif.

Sayangnya untuk saat ini Asus ZenPad S 8.0 baru tersedia di wilayah Amerika Serikat saja. Sampai saat ini masih belum ada informasi resmi mengenai ketersediaan tablet tersebut di wliayah lain, termasuk untuk wilayah Indonesia.

Spesifikasi Asus ZenPad S 8.0

Asus ZenPad S 8.0

Asus ZenPad S 8.0 membawa layar sentuh berukuran 8 inci. Layar dengan aspek rasio 4:3 tersebut sudah menggunakan teknologi panel IPS (In-Plane Switching) TruVivid kapasitif dan memiliki resolusi 2048 x 1536 piksel dengan kerapatan piksel mencapai 324 piksel per inci.

Tablet yang menggunakan sistem operasi Android 5.0 Lollipop dan antarmuka ZenUI ini mampu menawarkan kinerja yang cukup tinggi berkat penggunakan prosesor Intel Atom Z3580 quad-core. Selain prosesor yang berlari dengan kecepatan 2,3GHz, Asus juga memperkuat dapur pacu tersebut dengan pengolah grafis dari PowerVR G6430 dan RAM berkapasitas 4 GB. Kapasitas RAM yang besar akan sangat berpengaruh terhadap performa, terutama saat menjalankan proses multitasking.

Ruang penyimpanan yang dimiliki tablet ini hadir dengan kapasitas 32GB. Asus ZenPad S 8.0 juga memiliki slot microSD yang bisa digunakan untuk meningkatkan memori internal tersebut hingga mencapai 32GB.

Sektor konektivitas ZenPad S 8.0 didukung dengan fitur-fitur seperti WiFi, GPS dan lain-lain. Sayangnya tablet ZenPad S 8.0 tidak mendukung jaringan 3G HSPA ataupun 4G LTE. Sementara di sektor kamera sendiri, tablet ini bisa dikatakan memiliki spesifikasi yang cukup baik. Kamera belakangnya yang menawarkan resolusi 8 megapiksel dilengkapi dengan kemampuan autofokus sementara kamera depannya yang beresolusi 2 megapiksel bisa digunakan untuk foto selfie.

Tablet Asus ZenPad S 8.0 ini ditunjang dengan baterai berkapasitas 15WHr dan membawa dua speaker yang menghadap ke depan. Secara keseluruhan tablet ini membawa spesifikasi yang cukup baik, terutama di sektor dapur pacunya.

Leave a Comment