Home » Lumia 950, Usung Kamera 20 MP dengan Triple LED Flash

Lumia 950, Usung Kamera 20 MP dengan Triple LED Flash

Lumia 950, Usung Kamera 20 MP dengan Triple LED Flash Sebelumnya Microsoft Lumia 950 tampak menggoda dengan casing yang berwarna hitam. Kini varian Microsoft Lumia 950 terbaru hadir dengan warna putih yang terlihat elegan. Meski demikian, body yang diusung smartphone ini tidak sepenuhnya berwarna putih karena bagian depannya masih tetapi dilapisi dengan warna hitam.

Pada casing belakang yang berwarna putih, terdapat cincin berwarna krom mengkilap yang melingkari lubang kamera. Cincin tersebut membuat Microsoft Lumia 950 tampak lebih menarik. Lumia 950 sendiri akan diperkenalkan pada tanggal 19 Oktober 2015 mendatang. Tetapi untuk jadwal peluncurannya masih belum diketahui.

Spesifikasi Microsoft Lumia 950

Lumia 950

Microsoft Lumia 950 membawa layar sentuh Quad HD 2560 x 1440 piksel yang berukuran 5,2 inci. Layar tersebut menggunakan teknologi AMOLED dan ClearBlack sehingga mampu menghasilkan tampilan gambar yang jernih dan tajam. Di samping itu, layar yang diusung Lumia 950 juga sudah dilapisi dengan kaca melengkung 2.5D.

Microsoft Lumia 950 sendiri dipastikan akan menggunakan sistem operasi Windows 10 Mobile. Selain itu, smartphone ini juga memiliki dapur pacu yang diperkuat chipset Qualcomm Snapdragon 808 yang mengusung prosesor hexa-core (quad-core ARM Cortex-A53 berkecepatan 1,5GHz dan dual-core ARM Cortex-A57 berkecepatan 1,8GHz) dengan dukungan dari pengolah grafis Adreno 418 dan RAM berkapasitas 2 GB.

Lumia 950 ini memiliki memori internal yangberkapasitas 32GB serta slot microSD yang berguna untuk ekspansi memori eksternal. Smartphone ini juga membawa sektor konektivitas yang terlbilang lengkap dengan dukungan GPS/GLONASS, NFC, 4G LTE cat.6 dan lain-lain.

Seri Lumia yang ditenagai baterai berkapasitas 3000mAh ini memiliki sektor kamera yang setara dengan Lumia 950 XL. Kamera utamanya yang beresolusi 20 megapiksel autofokus dilengkapi dengan beragam fitur seperti triple LED flash dan Optical Image Stabilization (OIS). Selain itu, Microsoft juga menyematkan kamera beresolusi 5 megapiksel dengan lensa wide-angle yang bisa digunakan untuk foto selfie.

Microsoft Lumia 950 hadir dengan tampilan dan spesifikasi yang cukup menarik. Selain itu, smartphone ini juga memiliki kamera beresolusi tinggi dengan dukungan dari berbagai fitur canggih.

Leave a Comment