Home » Ini Alasan Kenapa Harus Pilih Sampoerna University

Ini Alasan Kenapa Harus Pilih Sampoerna University

Ada banyak tantangan ketika kita hendak menyiapkan anak-anak untuk lanjut ke jenjang Perguruan Tinggi. Ada kalanya kita saat ini kebingungan dengan perguruan tinggi yang cocok untuknya supaya nanti bisa bersaing dan punya masa depan yang lebih baik.

Apalagi di era persaingan globalisasi dan persaingan bisnis saat ini. Modal kemauan saja tak akan cukup, butuh ilmu yang memadai untuk bisa menjadi bekal untuk masa depannya.

Sampoerna University

Nah pada kesempatan kali ini kita akan mengenalkan kepada anda semua salah satu perguruan tinggi bernama Sampoerna University. Universitas ini masuk dalam daftar salah satu Universitas Terbaik di Indonesia. Anda penasaran apa saja sih kelebihannya, nah kita akan review selengkapnya dibawah ini :

1. Perkuliaahan Full English

Ini adalah satu-satunya perguruan tinggi di Indonesia dimana pada proses perkuliahan memakai bahasa inggris sepenuhnya antara dosen dan mahasiswanya. Ini tentu sangat bagus mengingat dalam persaingan global skill berbahasa inggris sangat-sangat diperlukan. Baik untuk mencari informasi, belajar langsung ke para ahli dari luar negeri, berjualan ke luar negeri dan lain sebagainya.

2. Ada Kesempatan Kuliah di Amerika Serikat

Sampoerna University membuka kesempatan bagi anda yang ingin kuliah di luar negeri yaitu di Amerika Serikat. Akan ada pilihan pada tahun ketiga atau keempat apakah ingin melanjutkan kuliah di Amerika Serikat atau di Indonesia saja. Kurikulum yang ada di Sampoerna University sudah berstandar internasional sehingga ketika kita melanjutkan pendidikan kesana pun mata kuliah yang sudah dipelajari dari Sampoerna University sudah langsung diterapkan disana.

3. Fasilitas Lab dan Teknologi Terbaik

Bagi anda yang berminat masuk ke fakultas teknik atau Faculty of Engineering and Technology di Sampoerna University, disini sudah dilengkapi dengan laboratorium terbaik seIndonesia. Pengembangan Lab adalah hasil kerjasama dengan Louisiana State Universit. Fasilitas lain seperti hardware dan juga software lengkap seperti layaknya perkuliahan di Amerika Serikat. Tentu saja ini menjadi modal berharga bagi anda yang punya minat dibidang teknik dan teknologi.

4. Kurikulum Berbasis Internasioanl

Seperti yang sudah disebutkan diatas, Sampoerna University sudah memakai kurikulum yang berbasis Internasional seperti yang ada di Amerika serikat. Memakai sistem pendidikan yang disebut dengan STEAM, kampus ini tentu saja memiliki nilai lebih. Apa saja sih kelebihan sistem pendidikan STEAM ini?

STEAM yang merupakan kependekan dari Science Technology Engineering Arts and Math adalah sebuah metode pembelajaran yang membuat pelajar mampu berpikir secara kritis dengan komunikasi yang baik, menganalisa serta memecahkan masalah dengan kreatif yang berorientasi pada siswa.

National Science Foundation berpendapat bahwa 80 persen pekerjaan di masa yang akan depan sangat membutuhkan STEAM ini.

5. Dipersiapkan Masuk Dunia Kerja

Beberapa fakta yang ada disekitar kita dimana sering sekali kita temukan antara pekerjaan yang ditekuni seseorang dengan profil pendidikan yang telah ditempuh sangat berbeda total. Seperti contohnya sarjana pendidikan bekerja di perbankan, atau sarjana ekonomi menjadi seorang guru. Fakta seperti ini memang tidak bisa kita pungkiri.

Dengan adanya metode pembelajaran yang modern sesuai dengan perkembangan jaman yang sedang berjalan saat ini, Sampoerna University mencoba hadir menjawab tantangan tersebut. Program perkuliahan yang ada di kampus ini dihadirkan sesuai perkembangan industri bisnis yang sedang berjalan. Seperti yang kita tahu beberapa model bisnis mulai tergerus oleh disrupsi internet. Seperti beralihnya bisnis ritel, media cetak ke media online dan sebagainya.

Nah itulah tadi beberapa alasan kenapa harus memilih untuk berkuliah di Sampoerna University. Semoga informasi diatas bermanfaat untuk anda.

Leave a Comment